Serum Pencerah Wajah Terbaik, POND'S Triple Glow Serum

Demi tujuanku mendapatkan kulit wajah yang lebih cerah dan sehat, kini aku sedang berburu serum pencerah wajah terbaik. Banyak jenis serum untuk mencerahkan wajah umumnya dilabeli 'whitening' atau 'brightening' alias 'pemutih kulit'.


Padahal, tentu saja serum tersebut tidak memberikan efek memutihkan kulit. Dan yang pasti, aku pun tidak sedang ingin memutihkan wajah, hihi.. Hanya ingin kulit terlihat fresh dan tidak kusam.


Langkah Mendapatkan Wajah Cerah

Nah, langkah pertama yang aku lakukan sebelum berburu serum pencerah wajah adalah, mencari banyak referensi tentang langkah untuk mendapatkan wajah yang cerah dan sehat. Ternyata, tidak hanya perawatan dari luar saja yang dilakukan, perawatan dari dalam tubuh juga perlu dijaga.


Berikut ini referensi yang aku dapatkan dari banyak laman kecantikan untuk mendapatkan wajah cerah. Dan kabar bahagianya, ketiga langkah tersebut sudah kucoba. Hasilnya masih on going ya, haha.. Sudah pasti memang harus terus dilakukan dengan konsisten.


langkah mendapatkan wajah cerah

Ini 3 langkah sederhana yang bisa kita lakukan sehari-hari untuk mendapatkan kulit wajah cerah.


1. Konsumsi Makanan yang Baik untuk Kulit 

Ternyata, makanan yang baik juga bisa bikin kulit wajah tampak lebih cerah. Coba perbanyak konsumsi makanan yang diperkaya dengan nutrisi yang baik untuk kesehatan kulit, seperti:

  • Protein, terutama kolagen
  • Lemak sehat, seperti asam oleat dan omega-3
  • Zinc
  • Aneka vitamin, termasuk vitamin A, vitamin C, vitamin D, dan vitamin E


Nah, macam nutrisi itu bisa ditemukan di aneka sayuran, seperti kangkung, bayam, rumput laut. Juga ikan, telur, alpukat, dan yoghurt.


Penting juga nih, untuk batasi konsumsi junk food, makanan yang tinggi kandungan gula, lemak, dan radikal bebas. Hindari juga konsumsi alkohol atau kafein berlebihan, karena ini bisa memicu kulit jadi kering.


2. Olahraga Rutin 

Ada yang merasakan juga gak sih? Setelah rajin olahraga, rasanya penampilan wajah jadi lebih fresh, dan awet muda ya, hihi.. Bener-bener aku suka efeknya buat wajah jadi terlihat lebih happy dan terhidrasi setelah olahraga.


Jadi, olahraga gak cuma bisa jaga kesehatan tubuh, tapi juga memelihara kelenturan kulit wajah agar kulit terlihat cerah dan awet muda. Cukup olahraga ringan, misalnya joging, kalau dilakukan rutin setidaknya 30 menit tiap hari, kita akan dapat kulit yang lebih sehat dan cerah.


3. Rajin Merawat Wajah 

Jadi kunci mendapatkan wajah yang cerah itu ya harus rajin membersihkan kulit wajah. Nah, langkah paling dasar membersihkan adalah mencuci wajah. Setidaknya 2 kali sehari, malam hari sebelum tidur dan pagi hari setelah bangun tidur.


Juga setiap selesai olahraga atau bepergian ke luar rumah. Nah, setelah mencuci wajah, jangan lupa pakai pelembap kulit, mulai dari serum pencerah wajah, biar tetap lembap dan cerah.


Mengingat jenis kulit wajah tiap orang berbeda, jadi lebih baik lakukan riset lebih dahulu dengan kondisi dan masalah kulit wajah sendiri, sebelum memutuskan menggunakan serum pencerah wajah. Cari tahu lebih lanjut tentang manfaat serum itu sendiri dan pilihlah serum sesuai kondisi kulit wajah kita.


Manfaat Serum Pencerah Wajah

Berdasarkan dari berbagai laman kecantikan yang aku pelajari, serum pencerah wajah bekerja baik untuk menghasilkan kulit wajah lebih bersinar. Hal tersebut karena kandungan bahan dalam serum pencerah wajah memiliki fungsi utama untuk menghambat produksi melanin.


Serum yang mencerahkan kulit merupakan produk perawatan dan pencegahan. Serum untuk mencerahkan memiliki ingredients yang dapat memudarkan. Serta, dapat mencegah melanin terbentuk kembali.


Jadi, kita bisa menggunakan serum pencerah wajah untuk merawat dan mencegah pembentukan melanin di kemudian hari. Kini, sudah banyak produk serum brightening yang membuat wajah tampak lebih cerah.


Salah satu brand skincare yang sudah banyak mengeluarkan produk perawatan kulit ini adalah Pond's. Dikenal sebagai brand drugstore yang mudah didapati di Supermarket, marketplace dan bahkan minimarket, kini Pond's meluncurkan produk terbarunya, Serum Pencerah Wajah.


serum pencerah wajah terbaik ponds


Serum Pencerah Wajah Triple Glow Serum dari Pond's

Sudah hadir sejak puluhan tahun yang lalu, kualitas produk keluaran brand ini tidak perlu diragukan lagi. Aku pun jadi pengguna setianya dari masih belia, hingga sekarang sudah kepala tiga. Jadi, makin penasaran ketika Pond's mengeluarkan produk terbarunya ini.


Pond’s Triple Glow serum jadi salah satu serum pencerah wajah terbaik yang dihadirkan oleh Pond’s Indonesia. Apa saja kelebihannya sampai disebut sebagai serum pencerah wajah terbaik? Yuk cari tahu.


Manfaat Kandungan Pond’s Triple Glow Serum 

Pond’s Triple Glow Serum, merupakan konsentrat serum pencerah yang menggabungkan 3 kekuatan terbaik. Merupakan formula terbaru dari Pond’s yang bisa mencerahkan, melembutkan, dan melembabkan kulit wajah untuk hasil yang bikin wajah glowing.


Mampu bekerja 60x lebih efektif dari Vitamin C, dan ini yang ampuh bikin kulit jadi kelihatan lebih cerah.


Mencerahkan dengan Gluta-Boost-C: mengandung glutathione, antioksidan yang dikenal mampu mencerahkan kulit. Formula unik Gluta-Boost-C efektif menyamarkan flek hitam, untuk wajah tampak cerah dan warna kulit merata.


Melembutkan dengan Vitamin B3+: menyamarkan pori untuk wajah tampak mulus.


Melembapkan dengan Hyaluronic Acid: menyerap mendalam ke setiap lapisan epidermis kulit untuk wajah tampak lembap berkilau.


review ponds serum pencerah wajah


Review Pond's Triple Glow Serum & Mask 

Oke, jadi kali ini aku akan kasih review pemakaian Pond's Triple Glow Serum dan Mask yang sudah aku coba untuk pertama kalinya. Untuk serum sudah aku gunakan rutin selama satu minggu ini. Sedangkan mask-nya, sudah aku gunakan 2 kali dalam seminggu ini.


Apakah hasilnya memang jadi yang serum pencerah wajah terbaik untukkku?


Packaging

Jadi untuk pertama kalinya, aku memang sengaja pilih kemasan yang travel size. Triple Glow Serum size 7.5 gram dengan kemasan yang simpel dan praktis.


Nah, untuk serumnya ini, selain tersedia dalam ukuran 30 gram, memang tersedia juga ukuran travel pack dengan size 7.5 gram. Suka sih dengan konsepnya, karena benar-benar bisa jadi pilihan kalau ingin mencoba produknya dulu, apakah cocok dengan kita atau tidak.


Kemasan travel pack ini berupa sachet yang dilengkapi dengan tutup putar di bagian atasnya. Hadir dengan warna pink ciri khas produk Pond's. Wadahnya memang travel friendly, bisa jdai pilihan juga bagi para traveller yang anti ribet. Cukup aman, dan mudah dimasukkan ke dalam saku baju sekali pun.


Tekstur dan Aroma

Setelah dicoba dituang ke tangan, serumnya memiliki tekstur yang cukup kental. Tapi begitu dioleskan ke wajah, langsung meresap dengan sensasi yang bikin adem di kulit. Paling aku suka, gak ada rasa lengket dan berminyak sama sekali. Jadi terasa langsung lebih lembab.


Tapi, kulit memang jadi terlihat lebih mengkilap, mungkin efek bikin glowingnya itu. Buatku tidak terlalu mengganggu sih, justru jadi lebih terlihat segar.


Sementara untuk aromanya, khas produk Pond’s. Wangi lembut yang buatku tidak menyengat. Jadi lebih tenang dengan aromanya.


Cara Pakai

Aku sudah pakai satu sachet serum tersebut, kurang lebih untuk 3 hari, digunakan pagi dan malam hari. Untuk wajahku, cukup 2-3 tetes, sudah bisa melembabkan seluruh muka dan bagian leher.


Jika sudah diratakan dengan jari, tepuk-tepuk pelan untuk membantu serum pencerah wajah menyerap ke kulit. Selanjutnya, dilanjutkan dengan pelembap untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Dan jangan lupa saat dipakai pagi hari, wajib diakhiri dengan penggunaan sunscreen.


Selanjutnya, yang aku coba adalah Triple Glow Serum Mask, sebagai nutrisi tambahan.

Packaging Triple Glow Serum Mask seperti pada umumnya kemasan mask. Berbentuk sachet, dengan ukuran 20 g. Dalam satu kemasan berisi satu sheet mask. Nuansa kemasan masih sama dengan serumnya, berwarna pink rose khas produk Pond's.


Untuk ukuran sheet mask, entah kenapa wajah aku selalu merasa kebesaran kalau menggunakan sheet mask. Termasuk sheet mask dari Pond's ini. Tapi yang aku suka, cairan serumnya melimpah sekali dalam satu produk set mask.


Sesuai dengan klaimnya, Pond's Triple Glow Serum Mask mengandung serum 100x lebih banyak dari sheet mask lainnya. Wow! Hasilnya, memang langsung terasa lembut di kulit dalam satu kali pemakaian.


Harga

Dengan kemasan yang cukup untuk dicoba dan dipakai dengan praktis sehari-hari, harganya memang sangat terjangkau. Harga Triple Glow Serum Sachet di Indomart hanya Rp18.000. Sedangkan untuk Triple Glow Serum Mask 20 gram sekitar Rp 19.000.


Ini perpaduan tergokil sih, kalau kita rajin dan konsisten, sudah pasti auto glowing wajahnya. So, rasa penasaranku sudah terjawab, kalau ini memang serum pencerah wajah terbaik yang bikin glowing. Termasuk di wajahku.


Dengan pemakaian sudah satu minggu, aku tidak menemukan efek samping yang berbahaya di kulit wajahku. Tidak ada beruntusan, purging, terbakar atau menimbulkan jerawat.


Justru, membuat kulit lebih lembab meski efek cerahnya belum terlihat maksimal untukku. Karena memang tidak ada sesuatu yang instan, jadi tetap harus konsisten dalam pemakaian. Yang tentunya, diikuti dengan langkah mencerahkan wajah dari dalam yang sudah aku jelaskan di atas.


Kesimpulan, Serum Pencerah Wajah Pilihan dari Pond's

Pengennya sih punya kulit cerah bersinar, tapi gak mau usaha, hmm.. jangan ngadi-ngadi deh :) Selalu ada perjuangan kalau ingin hasil yang maksimal. Memang dibutuhkan perawatan ekstra, apalagi kalau kerjaannya sering terpapar sinar matahari.


Penting untuk bijak dalam memilih serum pencerah wajah terbaik, bukan hanya memberikan dampak mempercantik, tetapi sekaligus juga menyehatkan. Pond's Triple Glow Serum bisa jadi pilihan. Gaya hidup yang sehat juga mempengaruhi kualitas tekstur kulit wajah.


Jadi, yang perlu dilakukan untuk memilih serum pencerah wajah, adalah yang paling sesuai dengan kondisi dan jenis kulit. So, temukan produk yang paling cocok dan miliki wajah sehat serta cerah.

31 komentar:

  1. Salfok nih dengan kandungannya yang 60* lebih efektif dari vitamin C. Jadi pengen juga cobain serum dari Ponds ini. Suka juga nih dengan kemasannya yang travel friendly gini, harga terjangkau pula dan yang paling penting hasilnya gak mengecewakan ya Mbak

    BalasHapus
  2. Menurutku aku setelah pemakaian triple glow serum ini nggak ada efek samping seperti kemerahan atau apa...artinya menyesuaikan ya pond's ini

    BalasHapus
  3. Pon's triple glow serum jadi solusi untuk aku yang punya kulit kusam nih. Harganya bersahabat kandungannya ok banget. Bisa jadi andalan nih.

    BalasHapus
  4. 1 sachet bisa digunakan untuk berapa hari kak?

    BalasHapus
  5. Kandungan Pond's ini emang the best! Bener bener mencerahkan nih di aku. Makin cinta sama pond's hihi

    BalasHapus
  6. lagi banyak yaa yang coba produk dari pond's satu inii

    BalasHapus
  7. Alhamdulillah aku cocok banget pakai Triple Glow Serum ini. Kulit wajah jadi lebih cerah dan lembab. Apalagi harganya pun terjangkau banget

    BalasHapus
  8. Suka banget sama aroma triple glow serum ini. Wangi tapi soft gt, jd bikin rileks..

    BalasHapus
  9. Ini bisa dibeli di semua konter pond’s ya kak? Kalau untuk lembapin nya lebay gitu ga sih hasilnya kak

    BalasHapus
  10. Untuk bisa mendapatkan wajah yg glowing memang perlu perawatan luar dan dalam ya, ka.

    Aku juga pakai ini dan lumayan bikin kulit aku lembap ��

    BalasHapus
  11. Aku suka teskturnya mba.. watery gitu jadi cepet meresap ya

    BalasHapus
  12. Saya penasaran sama produk ini karena bisa menghilangkan flek. Kulit wajah saya banyak soalnya

    BalasHapus
  13. Setuju sekali, Kak. Selain merawat wajah, olah raga dan pola makan yang baik akan sangat menunjang kesehatan kulit agar tampak cerah dan alami

    BalasHapus
  14. yang punya wajah kusam, wajib banget pakai serum dari ponds ini. kandungan Gluta-Boost-C bisa 60 kali lebih efektif dari vitamin C membuat wajah langsung auto glowing.. hehehe

    BalasHapus
  15. mau banget dong glowing dengan 3 kekuatan triple glow serumnya Pond's ini, brand kesayangan sejak jaman masih abege dulu nih

    BalasHapus
  16. Produk- produk ponds emang juwara ya. Aq juga pengguna setia produk ponds lho. Dan udah nyobain serum sama masknya. Emang nyaman banget kalo diaplikasikan di wajah

    BalasHapus
  17. Serumnya ini bikin aku nyaman. Nggak bikin gerah di wajah. Trus kalau maskernya, baru pakai satu aja, langsung kelihatan lebih kinclong di wajahku.

    BalasHapus
  18. Aku juga sudah pakai triple glow Serum nya ponds sih, Kak. Wanginya aku suka. Soft gitu ya. Sama bikin wajahku jadi lembap. ��

    BalasHapus
  19. Pertama pakai masker serum ini, aku teringat masa sebelum pandemi. Dulu tuh suka banget jalan kaki panas-panasan di tengah kota. Seru aja karena selalu menemukan sesuatu yang menarik dari kegiatan gitu. Tapi ini dong mukaaaa....jadi kering, belang, jerawatan.

    BalasHapus
  20. Suka banget pakai masker serum dari Pond's ini. Sejauh ini sih cocok di kulitku. Di dompetku juga cocok...apalagi kemasan sachetnya :))

    BalasHapus
  21. Aku jg kemarin cobain dann sekali pake aja dah berasaaa hasilnya hahah.. praktis jg lho kemasan ini tuh enak banget dibawa kemana2 jadi gausa skip perawatan wajah

    BalasHapus
  22. Harganya terjangkau banget ya untuk beli serum kayak gini. Apalagi manfaatnya yang 60 kali efektif dibandingkan dengan vitamin C. Mantili sih

    BalasHapus
  23. mari kita glowing bersama kak haha. aku juga udah cobain produk ini, dan cocok di muka aku. bisa lembapin kulit wajah dan gak bikin lengket di muka. praktis pula penggunaannya.

    BalasHapus
  24. Aku sudah cobain si Pond's Triple Glow serum ini..enak banget dipake di mukaku..lembab tapi ga berminyak... cepet banget nyerep ke kulit wajah

    BalasHapus
  25. Kemasannya praktis banget ya kak. Enak sekali buat dipakai traveling tuh. Soalnya kita jg wajib menjaga kecerahan wajah. Apalagi kandungan nutrisi Pond's serum dan maskernya 60x dari vitamin C. Keren tuh.

    BalasHapus
  26. Senang banget ada Pond's Triple Glow Serum dan Mask ini, kemasannya travelabel dan punya manfaat triple glow

    BalasHapus
  27. Pond's triple glow serum ini kayaknya emang cocok buat semua jenis kulit ya
    Ga ada efek aneh-aneh tapi justru makin mencerahkan dan melembabkan :D

    BalasHapus
  28. Pond's triple glow serum yang sachet emang enak dibawa kemana-mana
    Praktis s3dunh

    BalasHapus
  29. Banyak banget kurangnya aku dalam merawat kulit.
    Jarang olahraga dan minum air putihnya juga masih jauh dari target harian.

    Kebantu banget kalau dirawat dengan POND'S Triple Glow Serum dan tetap jangan melupakan healthy lifestyle.

    BalasHapus
  30. Harus konsisten ya kan mbak supaya tujuannya tercapai. Insya Allah dimudahkan untuk punya kulit yg lebih sehat

    BalasHapus
  31. Olah raga dan minum air putih biar segar cantik dari dalam. Kalau serum Pond's biar cerah sehat kulit wajah perawatan dari luar ya.

    BalasHapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.