Kursus Ruangguru, Kolaborasi Terbaik dari Ruangguru dan Alta School

Kali ini, ruangguru mengenalkan program Kursus Ruangguru yang dilakukan bareng Alta School. Mereka berkolaborasi menghadirkan kursus untuk mengembangkan potensi anak. Tujuannya, untuk meningkatkan perkembangan potensi si kecil.


Aku percaya sih, kalau setiap anak pasti memiliki potensi. Dimana mereka sudah terlahir dengan bakat dan potensinya masing-masing. Nah, Sebagai orang tua, hal yang harus dilakukan adalah membuka jalan seluas-luasnya bagi anak, untuk bisa mencapai potensi maksimal yang mereka miliki.


Oleh karena itu, kita sebagai orang tua harus mulai jeli dan lebih peka. Hal ini untuk membantu memaksimalkan potensi anak, dan mendampinginya menuju kesuksesan.


Dan, yang perlu selalu diingat kalau setiap anak itu unik dan berbeda. Jadi ya, kita tidak bisa memaksa potensi anak atau membandingkannya dengan anak lainnya.


Memilih program-program belajar yang sesuai dengan potensinya, tentu menjadi langkah awal terbaik yang bisa kita berikan untuk anak. Jika membutuhkan referensi, salah satunya adalah Kursus Ruangguru ini.


Apa itu Kursus Ruangguru?

Untukku sebagai orang tua, kemajuan teknologi apalagi di bidang pendidikan ini, sudah sangat membantu sekali untuk proses belajar anak. Apalagi sekarang, meski pandemi membatasi proses belajar secara tatap muka, namun teknologi sudah mampu membantu dengan maksimal.


Kursus Ruangguru Kolaborasi Alta School


Anak-anak masih bisa terus belajar dan mengembangkan potensinya dengan mengikuti banyak program pendidikan secara online. Baik itu pendidikan secara formal, atau justru informal. Kini sudah banyak yang berkualitas menghadirkannya, termasuk Ruangguru.


Tentang Ruangguru

Kini, siapa yang tidak mengenal Ruangguru? Hampir semua masyarakat Indonesia, baik sebagai orang tua maupun murid, bahkan para guru, juga sudah mengenalnya. Bahkan ikut merasa terbantu dengan menggunakan kecanggihan teknologinya di bidang pendidikan.


Ruangguru merupakan perusahaan teknologi terbesar di Indonesia yang berfokus pada layanan berbasis pendidikan. Dia hadir dalam bentuk aplikasi belajar online yang menyediakan layanan bimbel (bimbingan belajar) terbaik dan terbesar di Indonesia.


Dengan aplikasi bimbingan belajar online Ruangguru, para siswa akan dimudahkan dalam memahami beragam materi pelajaran, yang dapat diakses kapan pun dan di mana pun.


Fokus dalam meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia, Ruangguru juga memiliki visi besar dalam menyediakan layanan pendidikan dan materi pembelajaran dari guru-guru terbaik di Indonesia. Tentu saja, yang accessible oleh seluruh siswa di mana saja mereka berada dengan biaya yang terjangkau.


Hampir setiap periode ajaran baru, Ruangguru selalu memberikan inovasi terbaiknya dalam memenuhi kebutuhan pendidikan di Indonesia. Termasuk, dengan menggandeng sekolah Blended Learning Alta School.


Tentang Alta School

Alta School merupakan salah satu sekolah online interaktif dengan metode pembelajaran blended learning. Dia hadir dengan konsep homeschooling untuk jenjang PAUD dan Sekolah Dasar (SD).


Menggunakan metode belajar blended learning dengan live teaching dan aktivitas mandiri, Alta School fokus mengembangkan minat dan kreativitas anak sejak usia dini. 


Kursus Ruangguru, Hasil Kolaborasi Alta School dengan Ruangguru

Kali ini, giliran sekolah online Alta School berkolaborasi dengan Ruangguru dalam menciptakan generasi unggul Indonesia di masa depan. Dengan metode dan gaya belajar yang menyenangkan, kurikulum dan metode belajar yang interaktif, serta para pengajar terbaik. Hal ini ditujukan untuk memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan bagi anak.


Kursus Ruangguru hadir mengusung metode belajar dengan blended learning, kegiatan belajar virtual dari rumah tetap menyenangkan. Guru dan siswa bisa melakukan kegiatan belajar secara online dengan tetap mempertahankan efektifitas pembelajaran.


Program kursus ini diberikan untuk anak mulai dari usia 4 sampai dengan 7 tahun. Demi mendukung si kecil dalam mengembangkan potensinya sejak dini. Sangat direkomendasikan untuk si kecil yang butuh kelas tambahan di luar pendidikan formal.


Terdapat 3 paket yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan si kecil.

  • Ruangguru Calistung
  • Ruangguru Matematika dan Bahasa Inggris
  • Ruangguru Science, Math, and English


Manfaat Belajar di Kursus Ruangguru untuk Anak

Jadi, kenapa harus mendaftarkan si kecil di program ini? Kursus Ruangguru bisa menjadi pilihan terbaik untuk memberikan pendidikan anak sejak dini. Bahkan dengan mengembangkan potensi alami yang dimiliki si kecil. Apa saja yang akan didapatkan?


manfaat belajar kursus ruangguru


1. Kelas Live Teaching Interaktif 

Dalam kelas ini, anak akan belajar secara live dan interaktif dengan visualisasi yang adaptif dan mudah dipahami.


2. Pembelajaran Kelas Kecil & Guru Berpengalaman 

Demi menciptakan suasana kelas yang kondusif meski secara online, kelas hanya diisi 10-15 murid per kelas dengan 1 guru berpengalaman dan terbaik di Ruangguru.


3. Belajar Intensif 

Belajar intensif dilakukan dengan konsep literasi, drilling, sesuai dengan kompetensi pembelajaran. Waktu belajar juga disesuaikan dengan kebutuhan dan waktu yang nyaman untuk anak.


Agar tidak mengganggu sekolah formalnya, program kursus ini hanya dilakukan 2x pertemuan per minggu dan belajar 60 menit per pertemuan.


4. Modul Belajar Gratis 

Untuk menunjang kegiatan belajarnya lebih optimal dan dapat dilakukan secara mandiri, setiap siswa akan mendapatkan modul belajar gratis, yang dikirimkan ke rumah masing-masing.


5. Laporan Belajar Bulanan dan Sertifikat 

Siswa akan mendapatkan laporan belajar dan sertifikat dari Ruangguru setelah menyelesaikan modul pembelajaran.


Biaya Belajar di Kursus Ruangguru

Nah, dengan banyaknya manfaat tersebut yang bakal didapatkan si kecil, pasti sudah mulai tertarik ya? Dan tentu saja, akan bertanya-tanya, berapa biaya belajar di Kursus Ruangguru? Berikut ini, biaya yang sangat terjangkau untuk memberikan pendidikan terbaik buat anak.


biaya belajar di kursus ruangguru


Kesimpulan - Kursus Ruangguru, Program Belajar Terbaik dengan Biaya Terjangkau

Pilihan pendidikan untuk anak, sudah pasti menjadi keputusan bersama, orang tua dan anak. Memberikan yang terbaik, sudah pasti selalu ingin diberikan orang tua. Oleh karena itu, memilih pendidikan ternyata tidak bisa sembarangan.


Kini, mudahnya mendapatkan kesempatan memperoleh pendidikan terbaik sudah bisa dijangkau oleh siapa saja. Baik pendidikan formal maupun non formal yang mendukung pendidikan formal. Dengan fokus pada peningkatan potensi diri anak, tentu saja hal ini dapat memberikan hasil yang terbaik untuk anak.


Jika mulai tertarik dengan Kursus Ruangguru untuk si kecil, bisa coba trial class sekarang. Ayah Bunda, bisa daftar Kursus Ruangguru melalui link https://bit.ly/rgkursus. Ada trial class gratisnya, jadi si kecil bisa ikutan dulu lho. Kemudian dari konsultan pendidikan Ruangguru akan menghubungi untuk informasi lebih lanjut.

18 komentar:

  1. Ini solusi di masa sekarang, sangat memberikan nilai tambah, apalagi banyak modul yang di tawarkan, anak jadi kreatif, untuk harga sangat bersaing, menyesuaikan tingkatan juga

    BalasHapus
  2. Makin ke sini, inovasi yang dilakukan Ruangguru bener2 keren ya kak. Apalagi join bareng Alta School, wah, kayaknya mau belajar daring atau luring, orangtua nggak perlu bingung deh

    BalasHapus
  3. Aaaak makasih infonya kak. Ini aku lagi nyari kursus juga buat anakku yg baru 4 tahun. Cocok deh sama program ini kayaknya. Blended learning kann.

    BalasHapus
  4. Lumayan banget ini bisa cobain trail kelasnya dulu sebelum memutuskan untuk pakai seutuhnya. Apalagi produknya dari ruang guru, sudah dijamin deh kualitasnya.

    BalasHapus
  5. Kolaborasi keren antara platform dan sekolah daring. Tentu metode kayak gini akan makin diminati di masa pandemi kayak gini. Trs, yg jauh dr sekolah jg bs ikutan sekolah daring. Anak2 pelosok jg bs menikmati cara didik dan pembelajaran dr sekolah daring tsb lagi. Keren nih perpaduannya.

    BalasHapus
  6. Ruangguru dan Alta School beneran bikin kolaborasi yang cakep banget sih ini. Orang tua ngga perlu dipusingkan lagi dengan belajar anak. semua sudah terpenuhi kan ya

    BalasHapus
  7. wahhhh, ruang guru sekarang udh kolaborasi sama online school juga yaa, ekspansif dan inovatif banget ni

    BalasHapus
  8. ruang guru memang gak pernah berhenti berinovasi dan berkolaborasi yaa, bagus sih ini bareng alta school yaaa, untuk bantu pembelajaran jaman now yang tetiba daring tetiba luring gegara si C-19

    BalasHapus
  9. Wah mantap ya kak Atiq sekarang mah zamannya kolaborasi memang, jadi tujuan visi misi lebih tersampaikan dengan baik

    BalasHapus
  10. Seru banget yaah..
    Sejak pandemi, semakin banyak bertumbuh sekolah seperti Alta School ini yang menggunakan sistem pembelajaran blended learning. Ini sangat membantu orangtua untuk mengembangkan bakat anak. Dengan bekerjasama bersama Ruangguru, maka pembelajaran pun bisa jadi semakin menyenangan.

    BalasHapus
  11. Hampir semua masyarakat Indonesia kenal sama Ruangg. uru.
    Kursus di sana emang bisa jadi pilihan terbaik untuk memberikan pendidikan ke anak.
    Menarik ya kak dengan biaya yang terjangkau.

    BalasHapus
  12. wah siwer mataku. baru sadar ini alta school setelah beberapa menit. dari awal kebacanya atta school, kukira punya atta halilintar wkwk

    BalasHapus
  13. RuangGuru harganya murah, tapi ilmu banyak banget, materi pun lengkap.
    saodara pake class di RuangGuru belajar makin produktif.

    BalasHapus
  14. Kolaborasi yang keren antara platform dan sekolah online ya. Inovasi metodenya bakalan makin diminati di masa pandemi. Keren nih perpaduannya.

    BalasHapus
  15. Wah kursus online ruangguru untuk anak sangat penting ya. Makin keren ya karena ada kolaborasi di dalamnya. Sukses deh...

    BalasHapus
  16. Ponakanku juga belajarnya di ruang guru. Paketnya lengkap banget dan program belajar pun jadi terjadwal. Kata ponakanku, dia malah lebih mudah paham saat sedang mempelajari suatu mata pelajaran karena ada dukungan videonya juga

    BalasHapus
  17. Biaya kursus di ruang guru nggak terlalu mahal juga ya. Kalau anak-anak diikutkan les ini bakalan semangat, meskipun secara daring.
    Coba seandainya dulu sudah ada waktu aku kecil, ikutan les ini aja kayaknya 😁

    BalasHapus
  18. Ruang guru emang membantu banget buat anak belajar di rumah. Apalagi sekarang kerjasama bareng online school juga

    BalasHapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.