Sempatkan Waktumu

Untukku, tak pernah ada alasan tak sempat untuk memberikan sebuah kabar pada orang-orang yang kita sayangi. Semua hanya masalah kesediaan kita untuk melakukannya.


Tidak ada alasan "aku sibuk", "aku gak sempat" "aku terburu-buru" it's okay, but we just need 5 seconds for that. Aku sudah sampai, aku sudah di rumah, aku pergi dulu, aku sudah makan atau just say hello. Itu hanya butuh waktu 5 detik untuk menuliskannya.


(suara.com)

Itulah mengapa pada kenyataannya, waktu lebih berharga ketimbang harta. Waktu tak dapat kembali, tidak terulang lagi. Waktu menjadi bukti rasa cinta kita yang paling berharga untuk orang-orang yang kita sayangi. Menyediakan waktu untuk saling menyapa akan memberikan kenyamanan pada mereka yang pula menyanyangi kita. That's priceless.

Jadi bukan soal tidak ada waktu atau terlalu sibuk, ini hanya soal kesediaan dan kemauan kita untuk saling peduli. Karena waktu tidak akan kembali. Ini soal waktu yang sengaja kamu berikan untuk orang-orang yang kamu sayangi. 

Jadi, jika kamu sudah menemukan yang sanggup menyediakan waktunya untukmu, sediakan pula waktumu untuknya. Mungkin itu adalah hadiah terbaik yang bisa kita berikan untuk orang lain, Waktu! ❤️


Catatanatiqoh, 15 Oktober 2019




#OneDayOnePost
#KomunitasODOP
#ODOPBatch7

15 komentar:

  1. Waktu adalah multi nyata kasih sayang.

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul, hal paling berharga memang waktu :)

      Hapus
  2. mbak atiqoh, lagi sibuk apa?
    komentarnya sekali2 tanya kegiatan boleh yaa mbak..😊😊😊

    BalasHapus
  3. Manfaatkan waktu sebaik mungkin ya kak....semangatttt 💪🏻💪🏻💪🏻

    BalasHapus
    Balasan
    1. semangat memanfaatkan waktu, semoga bermanfaat untuk kita dan orangg-orang di sekitar kita :)

      Hapus
  4. Keren Jakak tulisannya menginspirasi
    #semangat

    BalasHapus
  5. Sempatkan waktumu...
    Sebelum waktumu sempit...
    Hehe

    BalasHapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.