Bersyukur Obatnya

Sedang penat hari ini? Sudah bersyukur belum? 😉

Kadang kita lupa untuk merasa syukur, bahkan hanya sekedar mengucap syukur. Atau sudah mengucap syukur, tapi belum terasa maknanya.

Padahal sekecil apapun nikmat yang kita peroleh, ada hal yang patut untuk disyukuri. Butuh waktu untuk dilatih dan konsisten dalam merasakannya. Bukan hal sepele, dan ini berdampak luar biasa pada hari-hari kita.

Bersyukur menjadi hal positif yang dapat mendatangkan perasaan bahagia dan nyaman. Seburuk apapun yang kamu rasakan dalam hidupmu, pastikan ada hal yang sangat patut disyukuri.

Apa yang kita dapat dari syukur? Nikmat, nikmat yang bahagia dan membahagiakan sepanjang masa. Kita tidak pernah tahu yang seperti apa akan kita dapat, tapi dengan syukur, seperti apapun yang kita dapat, akan kita terima dengan bahagia.

Bersyukurlah saat tangan sudah tak lagi kuat menggenggam, karena masih ada mulut yang mampu menggigit. Bersyukurlah saat tapak kaki tak lagi kokoh untuk berdiri, karena masih ada mata yang tajam melihat. Bersyukurlah dengan yang ada, dengan segala penerimaan menjadi obatnya.


catatanatiqoh, 20 Oktober 2019


#OneDayOnePost
#KomunitasODOP
#ODOPBatch7

========================================================================

5 komentar:

  1. Bersyukurlah maka Allah akan menambah nikmat-Nya. Amiin😇

    BalasHapus
  2. Keren sekali kakak bagus #semangat

    BalasHapus
  3. Keren sekali kakak bagus #semangat

    BalasHapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.