Naik Kereta Api, tut... tut... tut...

Kereta api menjadi salah satu transportasi umum terfavorit sepanjang hidup saya. Menjadi pilihan terbaik untuk mudik bagai para perantau seperti saya. Dari kecil saat diajak mudik ke kampung halaman Bapak dan Ibu, kami selalu diajak naik kereta. Sungguh selalu ada cerita yang berbeda dan pasti seru.

(doc. pikiranrakyat.com)

Cerita yang paling saya ingat tentang perjalanan dengan kereta api saat kecil dulu adalah, tidur di lantai kereta di sela kursi. Beralaskan kain jarik dengan dibantali tas ransel isi baju. Seru? Iya! Ditemani pemandangan hijau sawah terhampar disepanjang jalan tepian rel kereta api. Pemandangan tukang jualan atau pengamen lalu lalang di jalanan antar kursi penumpang. Segala penjual ada saja, naik turun bergantian di setiap pemberhentian stasiun. Seru? Iya! Belum lagi orang-orang yang tidak memiliki tikekt tetap masih bias naik. Biasanya mereka yang akan kejar-kejaran dengan petugas kereta. Berebutan untuk mendapatkan tempat duduk juga pernah merasakan. Sampai hanya dapat duduk di piniran kursi penumpang dekat toilet, hehe… Seru? Iya!

Sekarang, kereta api sudah lebih nyaman digunakan untuk perjalanan baik dekat maupun jauh. Terakhir kali naik kereta api, saya membawa serta anak saya. Karena sudah nyamannya, jadi tidak perlu lagi khawatir anak akan rewel. Baik itu tipe eksekutif atauu ekonomi. Pendingin ruangannya berfungsi baik dan nyaman. Hanya saja memang untuk kelas ekonomi, tempat duduk penumpang masih dirasa kurang nyaman, apalagi kalau untuk perjalanan jauh. Tapi ya memang sesuai dengan harga yang diberikan, hehe...

Sangat berterima kasih dengan pemerintah yang sudah berupaya memperbaiki sistem transportasi umum untuk warganya. Sangat terbantu dengan adanya kereta api, yang memangkas waktu lebih cepat ke berbagai daerah tanpa terkena macet. Memang menjadi pilihan paling praktis dan tentunya ekonomis.

Saya selalu suka naik kereta api. Dan sudah tak terhitung berapa kali naik kereta api. Dari mulai dulu kereta yang ala kadarnya, sampai sekarang yang meski kelas ekonomi pun sudah termasuk nyaman. Semoga semakin baik dan tentunya semakin ekonomis.


#HutangTulisan26092019
#OneDayOnePost
#KomunitasODOP
#ODOPBatch7

4 komentar:

  1. Saya belum pernah naik kereta jarak jauh. Dari dulu pengen, tapi ndak tahu mau pergi ke mana 😁

    Keep posting, Kak 💪

    BalasHapus
    Balasan
    1. hihiii.. jalan-jalan aja kak, liburan hehehe seru lhooo :)

      Hapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.